Menu

Mode Gelap
Status Tersangka Tapi Tidak di Tahan, PP Digelar Oknum Anggota DPRD Asahan Kebal Hukum

News

Pemerintah Desa Lalang Gelar MTQ, Wujudkan Generasi Muda Qur’ani dan Berakhlak Mulia

badge-check


					Pemerintah Desa Lalang Gelar MTQ, Wujudkan Generasi Muda Qur’ani dan Berakhlak Mulia Perbesar

ASAHAN – SUMUT24JAM.COM | Pemerintah Desa Lalang Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara menggelar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yang digelar di dusun Tasak lama Desa Lalang.
Sabtu(27/12/2025)

Acara Musabaqoh Tilawatil Qur’an(MTQ) yang dilaksanakan pemerintah Desa Lalang ini bekerjasama dengan PT Inalum(Persero)
Dengan mengusung tema
Membentuk generasi Muda Emas yang berkarakter melalui Musabaqoh Tilawatil Qur’an

Acara dibuka dengan penampilan marching band yang dibawakan oleh anak-anak muda yang berbakat dari desa lalang serta dihadiri oleh camat Medang Deras,
Kepala Desa Lalang
Tokoh masyarakat dan agama Perangkat Desa dan masyarakat Desa Lalang.

Ketua Panitia MTQ Desa Lalang, Ruslan, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan potensi generasi muda Desa Lalang dalam membaca Al-Qur’an serta mempererat ukhuwah Islamiyah (persaudaraan), serta menjaga dan membumikan nilai-nilai luhur Al-Qur’an

“Alhamdulillah pada hari ini MTQ tingkat Desa Lalang telah terlaksana, kegiatan ini adalah sebagai media untuk mengembangkan kecintaan, pemahaman, dan pengamalan Al-Qur’an, mempererat ukhuwah Islamiyah (persaudaraan), serta menjaga dan membumikan nilai-nilai luhur Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi juga sarana pendidikan, syiar agama, dan pembangunan karakter bagi generasi muda Desa Lalang.
ucapnya kepada Sumut24jam

Ruslan juga menyebutkan
kegiatan ini diikuti puluhan peserta dari berbagai kalangan usia. Mulai dari anak-anak,hingga remaja dan insya Allah para juara Nantinya akan bisa mewakili Desa Lalang di MTQ tingkat kecamatan, hingga tingkat kabupaten.

“Adapun para peserta Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) berjumlah 60 Orang putra dan putri yang terdiri dari anak-anak hingga remaja yang mewakili setiap dusunnya, mudah-mudahan para juara dari MTQ desa ini akan bisa kami bawa untuk mengikuti MTQ tingkat kecamatan. Harapan kami, mereka bisa terus melaju hingga ke tingkat kabupaten, bahkan provinsi,”
Tuturnya

Kepala Desa Lalang, H.Syarifuddin memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kegiatan
Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ)dan mengucapkan terimakasih kepada PT Inalum yang telah bekerjasama dengan pemerintah Desa Lalang dalam mensukseskan kegiatan MTQ ini.

“Kegiatan ini adalah bentuk pembinaan kemasyarakatan untuk mensyiarkan nilai-nilai Islam, dan mendorong generasi muda agar tetap terhubung dengan Al-Qur’an”
Serta menjadi media untuk mengembangkan kecintaan, pemahaman, dan pengamalan Al-Qur’an, mempererat ukhuwah Islamiyah (persaudaraan), serta menjaga dan membumikan nilai-nilai luhur Al-Qur’an.

Dan ribuan terimakasih saya ucapkan kepada PT Inalum yang telah bekerjasama dengan pemerintah Desa Lalang dalam mensukseskan kegiatan MTQ ini.
Tutupnya.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Rehabilitasi Toilet Sejalan Dengan Visi dan Misi Kabupaten Deli Serdang

15 Januari 2026 - 02:10 WIB

Guru Honorer Disingkirkan Sepihak, Surat Bupati Nias Diduga Langgar UUD 1945 dan UU ASN

6 Januari 2026 - 11:25 WIB

Diduga Judi Sabung Ayam Beroperasi Bebas di Gunungsitoli, Lokasi Tepat di Belakang Rumah Oknum PJ Kades

4 Januari 2026 - 10:27 WIB

Diduga Oknum Polisi Terlibat Penganiayaan, Warga Tarakhaini Lapor ke Polres Nias

4 Januari 2026 - 07:30 WIB

Sekretaris Umum DPP LSM GERPPIN : Tahun 2025 Telah Selesai Namun Proses Hukum Pajar Prianto Belum Dilakukan,Diduga APH Telah di Suap

1 Januari 2026 - 21:53 WIB

Trending di News